Home » » Pendaftaran Relawan Konferensi Asia Afrika di Kota Bandung

Pendaftaran Relawan Konferensi Asia Afrika di Kota Bandung

Peringatan Konferensi Asia Afrika ke-60 di Bandung

Kota Bandung kembali akan mengadakan Peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) yang ke 60. Sebelumnya Kota Bandung pernah menjadi tuan rumah terbentuknya KAA pada tahun 1955.

Peringatan KAA di Kota Bandung sebagai acara puncak karena sebelumnya akan diadakan terlebih dahulu di Jakarta pada tanggal 22-23 April 2015 kemudian dilanjutkan di Kota Bandung pada tanggal 24 April 2015.

KAA ke-60 di Kota Bandung
KAA ke 60 Tahun 2015

Pada peringatan KAA yang ke 60 ini, akan menghasilkan dua deklarasi yaitu "Pesan Bandung" dan "Deklarasi Palestina". Hal ini disampaikan oleh Wakil Menteri Luar Negeri M. Fachir di Istana Bogor. (17/02/2015)

ada dua deklarasi yang akan dihasilkan dalam Konferensi Asia-Afrika ke-60 di Bandung, Jawa Barat, pada April mendatang. Dua deklarasi itu akan dinamakan "Pesan Bandung" dan "Deklarasi Palestina".

Dia menjelaskan, Deklarasi soal Palestina saat ini tengah dibahas oleh para utusan masing-masing negara di New York.

"Yang jelas, tentu saja dukungan politik terhadap Palestina juga dukungan-dukungan lainnya yang diberikan selama ini, termasuk capacity building," 
Sementara Pesan Bandung, lanjut dia, akan lebih menyinggung masalah yang menyeluruh dan terkait hal-hal yang bisa dilakukan oleh negara-negara Asia Afrika. Fachir mengaku belum bisa menjabarkan isi dari Pesan Bandung itu karena masih dalam tahap penyusunan. Sumber Berita

Selain dua deklarasi tersebut, juga kan dibahas tentang Asia-Africa Business Summit dan Asia-Africa Festival. 

Asia-Africa Business Summit dipersiapkan untuk mendorong kerjasama ekonomi dengan peserta KAA yaitu para kamar dagang dan industri negara-negara Asia-Afrika. Sementara acara Asia-Africa Festival didorong oleh Pemerintah Kota Bandung. Kegiatan ini akan meliputi banyak aspek, tetapi sisi sosial budaya yang akan lebih ditonjolkan.

Persiapan KAA, dibuka Pendaftaran Relawan KAA

Pelaksanaan puncak peringatan KAA di Kota Bandung akan dilaksanakan pada tanggal 24 April 2015. Pada pelaksanaan tersebut, akan digelar puluhan festival untuk memeriahkan kegiatan KAA.

Oleh karena itu dibutuhkan banyak panitia untuk membantu dalam pelaksanaan kegiatan tersebut. Maka, Walikota Bandung Kang Emil sapaan Ridwan Kamil mengajak para kaum muda Bandung untuk ikut terlibat sebagai panitia kegiatan tersebut.

Sampai bulan Februari kemarin, sudah 7000 lebih kaum muda Bandung mendaftar sebagai panitia Peringatan KAA.

"Yang sudah daftar relawan untuk acara ini sudah 7000 orang. Jadi kalau orang Bandung diajak gotong royong, bikin komunitas, itu paling luar biasa," ujar pria yang akrab disapa Emil itu usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Bogor, Jawa Barat, Kamis, (26/2). Sumber Berita

Sampai saat ini, masih dibuka pendaftaran bagi para relawan yang akan mengikuti kegiatan tersebut sebagai panitia.

Untuk semua informasi dan pendaftaran, bisa membuka media sosial yaitu Facebook Relawan KAA.

Untuk Pendaftaran, bisa membuka Form Pendaftaran Relawan KAA.

Anda berminat untuk menjadi relawan panita KAA? Silahkan daftar sekarang juga!

Semoga bermanfaat!

7 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

      Hapus
  2. Selamat sore kang, masih buka pendaftaran gak ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Relawan sudah pada ngumpul dan besok sudah mulai bergerak kang. Tapi coba saja kang isi form nya

      Hapus
  3. Gimana reportnya pak relawan disana

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tidak repot kalau dikerjakan bersama kang :)
      Relawan ACT ya kang?

      Hapus
  4. Thanks for sharing here
    I am very happy to read your review
    I hope you give a useful topic for everyone


    Vimax

    BalasHapus


Langganan via Email

Posting Terbaru

VIVA.co.id

@aagiems. Diberdayakan oleh Blogger.